PEMANFAATAN LIMBAH RUMAH TANGGA SEBAGAI PUPUK KOMPOS ORGANIK UNTUK TANAMAN BUAH DALAM POT (TABULAPOT)

                            PEMANFAATAN LIMBAH RUMAH TANGGA SEBAGAI PUPUK 

KOMPOS ORGANIK UNTUK TANAMAN BUAH DALAM POT 

(TABULAPOT) 

 

https://www.pexels.com/id-id/foto/makanan-alam-taman-di-luar-7336387/
 

 

 

 

DAFTAR ISI 

 

HALAMAN SAMPUL……………………………………………………………………….  i 

DAFTAR ISI…………………………………………………………………………………….  ii 

BAB I…………………………………………………………………………………………….. 1 

Rumusan masalah…………………………………………………………………………. 2 

Tujuan penelitian…………………………………………………………………………… 3 

Manfaat penelitian………………………………………………………………………… 4 

Metode penelitian…………………………………………………………………………. 5 

BAB II…………………………………………………………………………………………….. 6 

Definisi………………………………………………………………………………………….. 7 

Macam-macam……………………………………………………………………………… 8 

Cara membuat………………………………………………………………………………. 9 

Manfaat………………………………………………………………………………………… 10 

BAB III…………………………………………………………………………………………….11 

Kesimpulan…………………………………………………………………………………….12 

Saran……………………………………………………………………………………………..13 

Daftar Pustaka……………………………………………………………………………….14 

 

 

 

 

 BAB I 

RUMUSAN MASALAH 

  1. Bagaimana proses pengubahan limbah rumah tangga sebagai pupuk kompos organiK untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT)? 

  1. Mengapa limbah rumah tangga organik termasuk limbah yang dapat digunakan sebagai pupuk kompos organik untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT)? 

  1. Apakah semua jenis limbah rumah tangga organik bisa dijadikan pupuk kompos organik untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT) 

 

TUJUAN PENELITIAN 

  1. Menjelaskan proses dalam pengubahan limbah rumah tangga sebagai pupuk kompos organik untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT) 

  1. Dapat memberi alasan kuat untuk menyakinkan limbah rumah tangga organiK dapat digunakan sebagai pupuk kompos untuk tanaman buah dalam pot. 

  1. Dapat mengetahui jenis-jenis limbah rumah tangga organik bisa dijadikan pupuk kompos organiK untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT). 

 

MANFAAT PENELITIAN 

  1. Menjadikan penjelasan yang jelas dalam pengubahan limbah rumah tangga sebagai pupuk kompos organik untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT). 

  1. Memberikan informasi penyebab limbah rumah tangga menjadi pupuk organik tanaman buah dalam (TABULAPOT). 

  1. Membantu sebagai acuan terhadap proses dalam memberitahu apa saja limbah rumah tangga yang bisa digunakan untuk pupuk organik tanaman buah dalam pot (TABULAPOT). 

 

METODE PENELITIAN 

  1. Metode merumuskan masalah 

Dalam perumusan masalah, semua masalah dikumpulkan dan diurutkan. Lokasi lain juga menjadi pertimbangan seperti wilayah perkebunan, wilayah khusus untuk penelitian alam, atau laboratorium. Situs-situs tersebut dipilih berdasarkan masalah-masalah yang dipertanyakan dan tidak jauh dari judul karya ini. Karena ini bersifat alam, dikhawatirkan berdampak pada jumlah waktu yang tergolong lama. 

 

 BAB II 

DEFINISI  

2.1 Pemanfaat adalah proses, cara, perbuatan memanfaatkan. (KBBI DARING) 

2.2 Limbah rumah tangga adalah limbah yang berasal dari buangan kegiatan rumah tangga dan kegiatan sanitasi manusia yang rutin. (KBBI daring ) 

2.3 Pupuk organic adalah zat hara tanaman yang berasal dari bahan organik. (KBBI DARING) 

2.4 Tanaman buah dalam pot 

Tanaman buah yang dapat ditanam dalam pot ada banyak macam-macam tanaman buah yang dapat ditanam dalam pot :manga, kelengkeng, delima, belimbing, Tin, jambu, strawberry, nanas, lemon, jeruk, dan lainnya. 

 

MACAM-MACAM 

2.5 Macam-macam limbah (dapur) rumah tangga ada banyak, contohnya : sisa sayuran, sisa buah-buahan, sampah dari bahan makanan lainnya. 

 

CARA MEMBUAT 

2.6 Cara membuat pupuk kompos organik menggunakan limbah rumah tangga (dapur) 

Siapkan limbah rumah tangga khususnya dapur dan masukkan ke dalam wadah yang sudah disiapkan. Letakkan tanah sebagai dasarnya kemudian limbahnya dan siram dengan air EM4. Terakhir tutup dengan tanah lagi dan siman rapat selama 3 minggu. 

 

2.7 Langkah-langkah 

  • Siapkan limbah rumah tangga untuk pupuk kompos organik seperti sayur, buah, dedaunan 

  • Siapkan wadah berukuran besar disertai penutupnya 

  • Masukkan limbah rumah tangga pada wadah yang sudah disiapkan 

  • Hancurkan limbah rumah tangga jika dirasa berukuran besar 

  • Masukkan tanah secukupnya ke dalam wadah 

  • Siram permukaan tanah dengan air 

  • Masukkan kembali tanah sebagai penutup limbah 

  • Tutup wadah dengan rapat dan biarkan sekitar tiga minggu 

  • Pupuk kompos siap digunakan 

 

MANFAAT 

2.8 Pupuk kompos organik 

Aplikasi kompos membantu pembentukan struktur tanah yang baik. Kompos juga bisa merangsang mikoriza yang bersimbiosis dengan akar. Penambahan mikroorganisme dalam kompos bisa meningkatkan kualitas pupuk organik dan berguna meningkatkan kesuburan tanah. 


2.9 Kandungan organik yang merupakan proses pengomposan di tanah juga membantu menjaga kualitas air dan tanah. Kompos memperbaiki struktur tanah dengan meningkatkan bahan organik tanah dan akan meningkatkan kemampuan tanah untuk mempertahankan kandungan air tanah. 

 

2.10 Tanaman buah dalam pot 

Memanfaatkan halam atau lahan yang sempit, dapat lebih mudah memindahkan tanpa resiko tanaman mengalami kematian. Dalam perawatannya tergolong mudah terutama dalam penanggulangan hama dan penyakit sehingga akan dihasilkan tanaman yang sehat. 

 

BAB III 

PENUTUP 

3.1 KESIMPULAN 

Berdasarkan karya ilmiah yang sudah saya kaji lebih dalam, dapat dipresentasikan bahwa pemanfaatan limbah rumah tangga sebagai pupuk kompos organik untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT) bisa dijadikan sebagai acuan pembudidayaan tanaman yang cukup efektif bagi kalangan kecil. Bagi kalangan besar seperti pembudidaaan yang menginginkan hasil dan untung yang besar dalam pengelolaannya, cara pemanfaatan limbah rumah tangga sebagai pupuk kompos organik untuk tanaman buah dalam pot (TABULAPOT) tidak dapat menjanjikan karena panjangnya proses dalam mencari bahan dan cara pembuatan pupuk tersebut. Limbah rumah tangga yang menjadi bahan pokok atau utama dalam proses ini juga dapat disimpulkan akan kegunaan dan keuntungannya yang sangat besar bagi kita semua. 

 


3.2 SARAN 

Dalam proses pembuatan limbah kita harus membuat dengan jumlah yang banyak sehingga tidak terjadi kekurangan saat mengaplikasikannya.  



 DAFTAR PUSTAKA 

Rahma Andena. (2002). Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga Sebagai Pupuk Kompos Organik Untuk Tanaman Buah Dalam Pot (TABULAPOT). Bandar Lampung: Rahma Andena 

Posting Komentar

0 Komentar